MATIKS TEAM


Tim PKM-M ”MATIKS” UNIKA Soegijapranata adalah salah satu kelompok mahasiswa peserta dari Universitas Katolik Soegijapranata Semarang pada Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 2009 bidang Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM-M)  yang digelar dan didanai oleh Direktorat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (DP2M) Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti). PKM merupakan wahana kegiatan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat yang sarat dengan partisipasi aktif mahasiswa.
Inti dari kegiatan PKM-M yang dilaksanakan Tim PKM-M “MATIKS” UNIKA Soegijapranata adalah merancang suatu karya yang kreatif dan inovatif dalam membantu masyarakat. Berkaitan dengan hal tersebut, Tim PKM-M “MATIKS” UNIKA Soegijapranata melihat bahwa dewasa ini banyak sekali siswa remaja yang membutuhkan pendidikan kesehatan reproduksi yang formal dan terpadu, namun banyak sekolah yang belum dapat menyediakannya karena kekurangan dana, tenaga, atau informasi. Untuk menjawab permasalahan tersebut, Tim PKM-M “MATIKS” UNIKA Soegijapranata merancang sebuah modul panduan pelaksanaan pendidikan kesehatan reproduksi terpadu bagi siswa remaja yang mudah diterapkan, atraktif, efektif, namun tetap terjangkau, yang diberi tajuk MATIKS (Muda-Asertif-Bertanggungjawab-Unik-Sehat).
Tim PKM-M “MATIKS” diketuai oleh Yohana Christina (Fakultas Psikologi), beranggotakan Rezerius Bintang T. (Fakultas Psikologi), Yulinar Friamsari (Fakultas Psikologi), M. Riandhika Cahyono. (Fakultas Psikologi), Joseph Dharu (Fakultas Ilmu Komputer), dan dibimbing secara langsung oleh Dr. A. Rachmad Djati Winarno., psikolog, praktisi pendidikan seksualitas dan dosen Fakultas Psikologi UNIKA Soegujapranata Semarang.